Sosialisasikan ZIS, Camat Cempaka Putih Minta Peran Aktif Pengurus Masjid

Reporter: Danar Pusung | Editor: Andreas Pamakayo

Camat Cempaka Putih Fauzi. Foto: Danar Pusung

Camat Cempaka Putih Fauzi mengajak peran aktif pengurus masjid dalam mengingatkan dan mengajak warga masyarakat untuk bersedekah membayar Zakat, Infaq, Sedekah (ZIS).

"Sebentar lagi memasuki bulan Ramadan, dan peran aktif pengurus masjid sangat dibutuhkan untuk mengajak warga agar membayar ZIS melalui Baznas Bazis Jakarta Pusat," kata Fauzi dalam sambutannya saat sosialisasi dan konsolidasi ZIS kepada pengurus masjid se-Kecamatan Cempaka Putih, di Masjid AL Nizham, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Jakarta Pusat, Rabu (15/2).

Menurutnya, peran Baznas Bazis di Kecamatan Cempaka Putih sangat besar, tidak hanya pada sisi keagamaan Islam, tapi pencanangan Open Defecation Free (ODF) juga didukung.

“Baznas Bazis Jakarta Pusat sangat mempunyai andil yang cukup besar di sini, selain bidang keagamaan juga membantu memperbaiki rumah masyarakat, juga termasuk dalam pembangunan septic tank komunal di Rawasari yang dananya salah satunya dari perolehan ZIS," terang Fauzi.

Untuk itu, lanjutnya, diharapkan peran aktif pengurus masjid dalam mengajak warga untuk bersedekah bagi kepentingan bersama.