Wali Kota Jakpus Terima Penghargaan UHC dari Menteri Kesehatan RI
Reporter: Zaki Ahmad Thohir | Editor: Andreas Pamakayo
Setelah mendapatkan penghargaan Piala Adipura dua pekan lalu, kini Jakarta Pusat kembali memeroleh penghargaan di bidang kesehatan.
Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) yang diserahkan langsung Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, di Balai Sudirman, Jalan Dr. Sahardjo, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (14/3).
Dhany Sukma menjelaskan, ini merupakan penghargaan dari BPJS Kesehatan Nasional dalam rangka dukungan program jaminan kesehatan.
“Ini titik penilaiannya dilihat dari cakupan keanggotaan BPJS kesehatan di wilayah Jakarta Pusat, kita di Jakarta Pusat sudah di atas 95 persen,” ucapnya didampingi, Kepala Bagian Kepesertaan BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Pusat Deni Nurhikmat.
Selain itu, lanjut Dhany, kemajuan kota di Jakarta Pusat benar-benar bisa dimanfaatkan warga masyarakat, ini sesuai dengan jargon dari Jakarta Pusat yaitu ‘Masif’.
“Masif atau Maju dan inklusif dari jargon kita ini benar-benar terwujud dari penghargaan yang kita dapatkan hari ini,” katanya.
Dhany berharap, kemajuan kota terus ditingkatkan serta hasilnya dapat dirasakan oleh seluruh warga masyarakat dengan penuh kesetaraan dan tidak ada diskriminasi.
Sementara itu, Kasudin Kesehatan Jakarta Pusat Rismasari mengatakan, selain melayani peserta BPJS Kesehatan, pihaknya juga mengimbau dan memberikan edukasi kepada warga masyarakat baik yang sudah memiliki BPJS Kesehatan maupun yang belum.
“Kami sebagai mitra dari BPJS Kesehatan, kepesertaan BPJS manfaatnya luar biasa, jadi bagi warga yang belum memiliki kartu BPJS, segera miliki kartu BPJS,” tutupnya.