Wali Kota Jakpus Terima Tim Surveior Akreditasi Puskesmas Menteng
Reporter: Andreas Pamakayo | Editor: Andreas Pamakayo
Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma menerima Tim Surveior dr. Berliana dan Dra Meinarwati, Apt, M. Kes dalam rangka akreditasi Puskesmas Menteng, di Jalan Pegangsaan Barat, Kelurahan Pegangsaan, Kecamatan Menteng, Senin (20/11).
Dhany mengatakan, kedatangan tim surveior ini untuk menilai manajemen dan pemberdayaan masyarakat di sekitar puskesmas.
"Puskesmas Menteng telah diakreditasi tahun 2019 dan secara berkala akan dilakukan akreditasi kembali untuk menjadi Puskesmas Paripurna mulai dari aspek manajemen pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan pemberdayaan masyarakat di sekitar puskesmas," katanya.
Menurut Dhany dengan adanya penilaian di Puskesmas Menteng, pelayanan akan semakin baik sesuai dengan tegline-nya, 'Pelayanan Masyarakat Prioritas Puskesmas Menteng'.
"Semoga sesuai dengan tegline-nya, Puskesmas Menteng dapat mewujudkan dengan manajemen layanan yang semakin baik, sumber daya manusianya, tata kelolanya, termasuk dari sisi tata laksananya di dalam pelayanan kesehatan," ucapnya.
"Semakin bagus layanan kesehatannya, Insyaallah derajat kesehatan masyarakat juga semakin baik," imbuhnya.