Pemkot Jakpus Gelar HBKB Terakhir Memasuki Bulan Ramadan
Reporter: Rio Cornelianto | Editor: Andreas Pamakayo
Memasuki minggu terakhir menjelang bulan Ramadan, Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat menggelar Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB), mulai pukul 06.00-10.00 WIB, di Jalan Suryopranoto, Kecamatan Gambir, Minggu (25/1).
"Hari Minggu ini merupakan terakhir HBKB sebelum menyambut bulan Ramadan, karena memang sudah diatur demikian. Nanti setalah Ramadan baru kita akan buka lagi sesuai dengan jadwal tiap bulannya," kata Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asekbang) Sekko Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting.
Pada Minggu terakhir HBKB, lanjutnya, tadi dibuka dengan senam jantung sehat juga pertunjukan seni tari dari SDN 02 Menteng dan SDN 01 Petojo Selatan.
"Tadi ada dua pertunjukan dari anak SDN yaitu, Tari Saman dan Tari Piring. Pertunjukan ini sebenarnya bertujuan untuk meningkatkan partisipasi anak-anak muda agar lebih mengenal budaya nusantara," ucapnya.
Selain itu, warga masyarakat dapat juga melakukan kegiatan lainnya seperti, flying fox untuk anak-anak, ada pemeriksaan kesehatan, perpustakaan keliling, UMKM, semuanya difasilitasi.
Asekbang berharap agar masyarakat dapat memanfaatkan secara maksimal HBKB di Jalan Suryapranoto untuk bersilahturahim dan berinteraksi.
"Saya berharap masyarakat dapat memanfaatkan secara maksimal tempat ini, khususnya wilayah Petojo Utara, Petojo Selatan, Cideng, dan Duri Pulo, bisa berkumpul, bersilahturahim sekaligus berolahraga bersama," harapnya.
Dalam kegiatan HBKB ini turut hadir, Kepala Bagian (Kabag) Perekonomian Setko Kota Administrasi Jakarta Pusat M. Yassin Pasaribu, Kepala Sudin Parekraf Kota Administrasi Jakarta Pusat Wiwik Satriani, dan Wakil Camat Gambir Agus Tri.