Kecamatan Cempaka Putih Gelar STQ Tahun 2024

Reporter: Angga Rizkyanda | Editor: Andreas Pamakayo

Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Tahun 2024 di Kecamatan Cempaka Putih. Foto: Angga Rizkyanda

Kecamatan Cempaka Putih menyelenggarakan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Tahun 2024 yang mengusung tema “STQ Hebat, Kafilah Beradab”, di halaman Kantor Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu (29/9).

STQ Kecamatan Cempaka Putih Tahun 2024 ini dibuka oleh Camat Cempaka Putih Igan Muhammad Faisal didampingi Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Setko Administrasi Jakarta Pusat Achmad Joehandi, dan Lurah Cempaka Putih Timur Amadeo.

Kabag Kesra Setko Administrasi Jakarta Pusat Achmad Joehandi mengatakan, sesuai dengan tema yang diusung yaitu “STQ Hebat, Kafilah Beradab”, kegiatan ini bertujuan untuk mencari calon Qari dan Qariah terbaik dan tentunya juga memiliki adab yang baik.

Menurut Achmad, Kecamatan Cempaka Putih memiliki potensi yang luar biasa karena walaupun jumlah kelurahannya paling sedikit se-Jakarta Pusat, namun memiliki aktivitas dan fasilitas keagamaan yang sangat banyak.

“Jumlah masjidnya ada 43, paling banyak se-Jakarta Pusat walaupun kelurahannya cuma tiga, paling sedikit di Jakpus. Pembinaan Tilawatil Qur’an ini juga tidak jauh dari masjid dan musala. Ini lah potensi yang perlu kita kembangkan,” ujarnya.

“Kecamatan Cempaka Putih juga didukung dengan adanya tiga Sentra Qur’an. Daya dukung tadi disamping banyak tempat ibadah semakin didukung juga oleh Sentra Qur'an yang tidak kalah penting perannya,” tambahnya.

Sebelumnya, lanjut Achmad, perwakilan dari Kecamatan Cempaka Putih juga pernah ada yang mewakili Jakarta Pusat di tingkat nasional.

Untuk itu, Achmad berharap, potensi besar yang ada di Kecamatan Cempaka Putih ini bisa ditingkatkan dan dikembangkan kembali sehingga Kecamatan Cempaka Putih bisa mewakili Jakarta Pusat kembali di tingkat nasional. 

“Nah potensi yang besar ini akan dikelola oleh pihak kecamatan supaya terarah dan terukur karena STQ dan MTQ tidak bisa tiba-tiba, semuanya harus dibina mulai dari tingkat kecamatan dan kemudian bisa mewakili Jakarta Pusat di tingkat kota, provinsi, hingga nasional,” tuturnya.

Baca Juga:

Al-Ikhlas Cempaka Putih Raih Juara Lomba Majelis Taklim Tingkat Kota Jakpus

Sementara itu, Camat Cempaka Putih Igan Muhammad Faisal mengimbau para peserta untuk memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya agar menghasilkan Qari’ atau Qariah terbaik yang bisa mewakili Kecamatan Cempaka Putih di tingkat kota.

Usai menjadi Juara I Majelis Taklim Tingkat Kota pada Jumat (27/9) kemarin, Igan juga yakin dan percaya peserta yang terpilih untuk mewakili Kecamatan Cempaka Putih juga dapat menjadi yang terbaik pada lomba STQ Tingkat Kota mendatang. 

Insyaallah saya yakin dan percaya adik-adik adik-adik yang akan mewakili Cempaka Putih di tingkat kota bisa berbicara lebih dan banyak memberikan hasil yang maksimal,” tuturnya.