Sekolah Luar Biasa Negeri 3 Jadi Tempat Satpol PP Goes To School

Reporter: Rio Cornelianto | Editor: Andreas Pamakayo

Satpol PP Goes To School di SLBN 3 Jakarta. Foto: Revan Magang

Satpol PP Goes To School kembali dilaksanakan yang kali ini berlangsung di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) 3 Jakarta, Jalan Karet Tengsin Baru Barat VII, Kelurahan Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (28/5). 

Kepala Satpol PP (Kasatpol) Kota Administrasi Jakarta Pusat TP Purba mengatakan, ini merupakan kegiatan pertama Satpol PP Goes To School yang menyasar pada anak SLB. 

"Tadi para anak-anak ini diberikan pemahaman yang simpel tekait apa itu Satpol PP, tugasnya, dan mereka juga kita ajarkan tertib," ucapnya. 

Baca Juga: 

Satpol PP Goes To School Menyasar ke SMKN 2 Jakarta

Memang, lanjutnya, kali ini berbeda dengan Satpol PP Goes To School di tempat lainnya karena dihadapkan dengan anak-anak SLB. Untuk itu, tadi diberikan pengetahuan atau informasi lewat sebuah gambar.

"Kebanyakan kita menyampaikan materi lewat visual gambar dalam menjelaskan kepada anak-anak SLB agar lebih cepat masuk kedalam pikiran mereka," jelasnya. 

Purba berharap, dengan adanya Satpol PP Goes To School tiap institusi sekolah atau siswa-siswi dapat lebih mengenal Satpol PP yang tugasnya bukan hanya sekedar penertiban, melainkan juga melakukan edukasi kepada masyarakat. 

"Tugas Satpol PP tidak hanya melakukan penertiban tetapi juga memberikan informasi, edukasi, serta sosialisasi. Jangan berpikir sempit kepada Satpol PP karena kita mempunyai tugas yang sangat luas," harapnya.