Bimbingan Rohani Kristen Pemkot Jakpus Rayakan Paskah di Panti Griya Asih

Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo

Bimbingan Rohani (Binroh) Kristen di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Pusat Jakarta Pusat merayakan Paskah, di Panti Asuhan Griya Asih. Foto: Vhatra

Bimbingan Rohani (Binroh) Kristen di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat Jakarta Pusat merayakan Paskah, di Panti Asuhan Griya Asih, Kelurahan Cempaka Putih Barat, Kecamatan, Cempaka Putih, Selasa (26/4).

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setko Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting mengatakan, Perayaan Paskah dengan berbagi pada sesama di panti asuhan ini merupakan agenda rutin Binroh Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Baca Juga: 

Pemkot Jakpus Akan Gelar Ibadah Paskah Secara Hybrid

Peringati Hari Paskah, Anies Baswedan Buka Festival Telur di Lapangan Banteng

Menurutnya, kegiatan ini menjadi bentuk dukungan Pemkot Administrasi Jakarta Pusat terhadap panti asuhan Griya Asih.

"Kita harapkan tentunya bantuan dan dukungan ini bukan hanya dalam bentuk sembako yang kita berikan. Tapi bisa dalam bentuk pendidikan dan pelatihan Jakpreneur yang bisa dikembangkan," ungkapnya.

Di tempat yang sama, Kasudin PPKUKM Kota Administrasi Jakarta Pusat Melinda Sagala selaku Ketua Panitia Paskah Binroh Jakpus mengatakan, ke depan pihaknya, akan memberikan pelatihan peningkatan kewirausahaan di Panti Griya Asih ini.

Ia juga berharap pelatihan ini bisa menumbuhkan wirausaha baru, yang dapat mendukung panti kedepannya. "Untuk bantuan yang kita berikan ada 50 paket sembako, bingkisan untuk anak, alat olahraga, dan bantuan dana sebesar 5 juta," jelasnya.