Pemkot Jakpus Gelar Webinar Soal Hewan Kurban dan Situasi Penyakit PMK
Reporter: Iman | Editor: Andreas Pamakayo
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat melalui Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) menggelar webinar soal hewan kurban dan PMK (penyakit mulut dan kuku).
Kegiatan yang berlangsung secara hibrid ini mengangkat tema ‘Sosialisasi Tata Cara Pemotongan Hewan Kurban dan Penanganan Daging Kurban dalam Situasi Penyakit PMK' dibuka langsung Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma, di Ruang Rapat Walikota, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Rabu (29/6).
Dhany mengatakan, dalam rangka adanya kegiatan pemotongan hewan kurban terkait rangkaian Hari Raya Idul Adha Pemkot Administrasi Jakarta Pusat dihadapkan dengan persoalan adanya wabah PMK pada hewan. Perlu menjadi perhatian khusus yang salah satunya melalui kegiatan seminar ini sebagai bentuk sosialisasi ke masyarakat.
“Aktivitas yang akan kita laksanakan yaitu, adanya kegiatan pemotongan hewan kurban terkait rangkaian Hari Raya Idul Adha dengan dihadapkan pada situasi di mana merebaknya wabah PMK pada hewan dan itu perlu perhatian khusus yang salah satunya melalui kegiatan seminar ini yang mempunyai makna strategis,” katanya.
Baca Juga:
Antisipasi Wabah PMK pada Hewan Masuk Ke Jakarta, Sudin KPKP Jakpus Lakukan Pengecekan
Dhany juga menambahkan, kegiatan ini diharapkan dapat meyakinkan masyarakat khususnya Jakarta Pusat. Bahwa hewan kurban yang akan disalurkan sudah memenuhi standar dari berbagai aspek baik itu dari aspek syariah maupun kesehatan.
“Kegiatan ini diharapkan menjadi sosialisasi untuk meyakinkan masyarakat khususnya Jakarta Pusat. Bahwa hewan kurban yang nanti akan didistribusikan sudah terjamin dan memenuhi standar, baik itu dari segi syariat Islam maupun kesehatan lingkungan,” tambahnya.
Baca Juga:
Sudin KPKP Periksa Tempat Penampungan Hewan Kurban di Gunung Sahari Utara
Sudin KPKP Periksa 240 Kambing dan 70 Sapi di Pusat Penjualan Hewan Kurban Kemayoran
Sementara itu, Kasudin KPKP Kota Administrasi Jakarta Pusat Penty Yunesi berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat tidak khawatir untuk menjalankan ibadah kurban pada Hari Raya Idul Adha tahun ini.
“Harapan kita masyarakat jangan khawatir dan tetap menjalankan ibadah kurban dengan rasa aman dan nyaman. Karena dengan sosialisasi ini masyarakat menjadi tahu proses ibadah kurban yang halal, baik dan sehat,” jelasnya.
Perlu diketahui, webinar diikuti dari berbagi unsur seperti Majelis Ulama Indonesia (MUI), Dewan Masjid Indonesia (DMI), Juru Sembelih Halal (Juleha) Indonesia, dan lain-lain.