Sudin Nakertransgi Jakpus Kembali Buka Pelatihan SIM A Angkatan Ketiga
Reporter: Andreas Pamakayo | Editor: Andreas Pamakayo
Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Sudin Nakertransgi) Kota Administrasi Jakarta Pusat berkolaborasi dengan Komisi B DPRD, kembali mengadakan pelatihan mengemudi SIM A Angkatan Ketiga.
Kegiatan ini dibuka Anggota DPRD Komisi B DKI Jakarta Ismail, di Ruang Aula Nakertransgi, Gedung Blok C, Lantai 5, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Selasa (2/5).
"Kegiatan pelatihan ini merupakan bagian dari upaya kami di Komisi B beserta mitra kami salah satunya Dinas Nakertransgi, untuk memastikan DKI Jakarta bisa tetap terdepan dalam perekonomian," kata Ismail.
Menurutnya, ada dua hal yang perlu diperhatikan dalam meningkatkan perekonomian di Jakarta, yaitu terkait rencana kepindahan ibu kota ke Kalimantan dan dampak pandemi Covid-19.
"Kita memikirkan strategi agar Jakarta bukan hanya bertahan tetapi bisa menjadi yang terdepan. Warganya juga harus terlibat sebagai pelaku utama perekonomi di wilayah seperti, pelatihan mengemudi dan Jakpreneur. Agar warga mempunyai skill serta bisa produktif walaupun Jakarta sudah tidak lagi menjadi ibu kota," ucapnya.
Baca Juga:
Sebanyak 100 Peserta Mengikuti Pelatihan Mengemudi SIM A Angkatan Pertama
Kasudin Nakertransgi Tutup Pelatihan Mengemudi SIM A
Pelatihan ini juga diikuti oleh 12 klien dari Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jakarta Pusat pada angkatan ketiga.
"Klien Bapas Kelas I Jakarta Pusat yang didaftarkan pada angkatan ketiga sebanyak 12 orang. Sebelumnya di angkatan pertama 5 orang, dan angkatan kedua 15 orang yang sudah mendapatkan SIM A," jelas Kepala Seksi BKD Kelas I Jakarta Pusat Siti Prabawati.
Siti mengucapkan terima kasih pada Sudin Nakertransgi Kota Administrasi Jakarta Pusat yang telah berusaha mengurangi tingkat pengangguran dan kriminal di Jakarta khususnya Jakarta Pusat.
Siti menambahkan, pelatihan mengemudi SIM bukti kehadiran pemerintah dalam membina maupun membimbing klien Bapas Kelas I Jakarta Pusat untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
"Kami juga telah melakukan evaluasi pada angkatan pertama dan kedua hasilnya, pelatihan ini sangat berdampak bagi klien kami dalam meningkatkan skill, dan produktivitas," ucapannya.
Di tempat yang sama, Kepala Seksi P3T Sudin Nakertransgi Kota Administrasi Jakarta Pusat Helazurine Lindane mengungkapkan, pelatihan mengemudi SIM A ini menargetkan 1.200 peserta bagi masyarakat yang berdomisili di wilayah Jakarta Pusat.
"Pelatihan mengemudi terbagi dalam 12 angkatan, perangkatannya berjumlah 100 peserta, dan ini merupakan angkatan ketiga. Pelatihan ini untuk mengurangi angka pengangguran," tandasnya.